Menyajikan Informasi Tentang Lifestyle, Entertainment, dan Komunitas

Senin, 27 Agustus 2018

Komunitas Mini Cooper Klasik Peringati Hari Kemerdekaan


Banyak cara yang bisa dilakukan untuk memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI). Salah satunya, seperti kegiatan dari komunitas Mini Cooper (Indonesia Coopret Registy/ICR). 

Pengguna Mini Cooper zaman dulu (jadul) itu merayakan HUT ke-73 RI dengan anak yatim dari Yayasan Hati Suci, Jakarta. Sekitar 60 anak panti asuhan itu diajak jalan menuju Vimala Hills, Ciawi, Bogor. 

"Suasana kemerdekaan menjadi momen tepat untuk berbagi kesenangan bersama dengan anak yatim," kata Roy Sunarso, Ketua ICR dalam siaran resmi, Senin (27/8/2018). 

Perjalanan yang dimulai dari rest area Cibubur pada Sabtu 25 Agustus 2018 itu, langsung menuju tempat tujuan. Bahkan beberapa anak yatim ikut merasakan berkendara dengan Mini Cooper klasik. 

Indonesia Coopret Registy(istimewa) "Kebersamaan ini merupakan kali kedua yang kami gelar. Sebelumnya pada bulan Ramadhan. Tempat yang kami tuju juga memiliki beragam fasilitas yang bisa digunakan sebagai arena bermain anak-anak," ujar Roy. 

Komunitas ini berdiri sejak pertengahan 2017 dan sekarang sudah memiliki 113 anggota. Semua merupakan penggemar dan pemilik Mini, baik klasik maupun modern.

sumber: otomotif.kompas.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar