Munculnya
berbagai komunitas mobil memang sudah menjadi hal yang sangat biasa,
terlebih lagi setelah kemunculan berbagai model baru mobil Toyota.
Nah, salah
satu komunitas yang juga berada di bawah naungan PT Toyota Astra Motor adalah
TSC atau Toyota Soluna Community. Kenali profil mereka lebih dekat yuk.
TSC (Toyota Soluna
Community) merupakan sebuah komunitas yang berawal dari milist yahoo para
owners mobil Soluna.
Dibentuk
pertama kali pada 13 April 2005, hingga saat ini berkembang sampai sekitar 1000
subscribers tergabung dalam TSC yang tersebar di Indonesia seperti di Jakarta
(Barat, Timur, Utara, Selatan), Tangerang, Bekasi, Depok, Bogor, Karawang,
Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Medan, Makassar, Palembang, Manado, Lampung,
Pekanbaru, dll.
Dalam
berkomunikasi dan interaksi antara member, Komunitas Mobil TSC tidak mengenal
waktu, jarak dan tempat. Diskusi milis pun kini telah mencapai 7.000 posting
tiap bulannya.
Program Kopi
Darat dengan nama Friday Night Watcher (FNW) dan Coaching Klinik pun rutin
dilakukan setiap minggu sehingga motto “From Cyber to Brother, Brother Forever”
semakin kental dan terasa di antara para member.
Tujuan
dibentuknya Komintas Mobil ini adalah untuk membantu sesama pengguna Toyota Soluna. Dari internet menjadi sahabat, dan
bersahabat selamanya.
Selain
kegiatan kopdar dan coaching klinik, Komunitas Mobil TSC pun memiliki Team
Rescue yang sigap untuk saling membantu member, bahkan bukan hanya member tapi
para pengguna Toyota Soluna lainnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar